Jumat, 19 Agustus 2022

Club Mata Pelajaran

 


Upaya Peningkatan Prestasi Akademik, SMP Assa’adah Mulai Gencarkan Club Mata Pelajaran

Pengembangan diri merupakan kegiatan pendidikan di luar mata pelajaran sebagai bagian integral dari kurikulum sekolah. Pengembangan diri menjadi salah satu upaya yang dilaksanakan di setiap lembaga pendidikan dengan mengacu pada kurikulum yang telah dirumuskan di lembaga tersebut. Namun demikian, pelaksanaan kegiatan pengembangan diri lebih banyak menggunakan waktu di luar jam pelajaran formal.

Kegiatan pengembangan diri di SMP Assa’adah juga dilaksanakan dalam upaya untuk meningkatkan prestasi siswa di bidang yang diminati. Salah satunya adalah CMP, singkatan dari Club Mata Pelajaran. Kegiatan yang dilaksanakan setiap hari Senin sepulang sekolah ini dianggap mampu untuk menemukan bibit-bibit unggul setiap mapel peminatan.

Setiap siswa kelas 8 diberi angket untuk memilih mata pelajaran yang diminati. Kemudian mereka dikelompokkan sesuai dengan mapel pilihannya. “Ada 4 mapel pilihan, IPA, IPS, matematika, dan Bahasa Inggris. Keempat mapel ini dianggap paling sering dilombakan dalam ajang Olimpiade tingkat kabupaten, propinsi, bahkan nasional,” tutur Pak Nur Hamid, selaku kepala SMP Assa’adah.

“Tujuan utama dari kegiatan CMP adalah untuk mengembangkan minat dan bakat unggulan siswa agar mencapai potensi unggulan pada bidang mapel yang diminati. Artinya peminatan siswa di suatu bidang mapel dimaksimalkan sehingga siswa yang berminat dan berbakat di bidang itu bisa berprestasi. Sekolah juga lebih mudah menentukan siswa yang layak untuk diikutkan lomba olimpiade,” ujar Pak Nur Hamid kembali.

Siswa-siswi SMP Assa’adah merespon baik kegiatan CMP ini, bagi mereka belajar mata pelajaran yang diminati dengan guru yang berkompeten menjadi semangat tersendiri. “Mengikuti CMP sangat seru, sebab saya suka bahasa Inggris dan ingin bisa berbicara bahasa ini dengan lancar, saya juga ingin juara olimpiade,” celoteh Rizka, salah satu siswa yang memilih peminatan mapel Bahasa Inggris.

“Sebenarnya kegiatan pengembangan diri tidak hanya untuk kelas 8, kelas 7 dan 9 juga ada. Namun untuk kelas 7 kami memfokuskan pengembangan diri di bidang BTQ, dan kelas 9 pengembangan diri pada mata pelajaran ujian sekolah,” tambah Pak Nur.

Tujuan umum kegiatan CMP ini yaitu untuk memberikan peserta didik kesempatan agar dapat mengekspresikan dan mengembangkan dirinya sesuai dengan potensi, minat, bakat, kondisi, karakter, dan kebutuhannya. Dengan harapan kegiatan ini bisa memberi sumbangsih kepada sekolah untuk mewujudkan siswa-siswi yang berprestasi di bidang akademik.

Oleh: Ismatul Faizah, S.Pd.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar